Guna mendorong tumbuh kembang kreatifitas anak bangsa, Satgas Yonif 755/Yalet Kostrad mengajarkan berbagai bentuk kerajinan tangan dengan memanfaatkan limbah plastik di pedalaman papua.

Disampaikan Oleh Danyonif 755/Yalet Kostrad Letkol Inf Agus Rediyanto, S.E dalam rilis tertulisnya di Merauke, Rabu (13/11/2019)

“Tentunya kita semua ingin bangsa ini bisa berkembang dan lebih maju, untuk mewujudkan hal tersebut kita harus memulainya dari sejak dini”, ucap Letkol Inf Agus.

“Bertempat di pedalaman papua tepatnya di SD Inpres, Distrik Mamberamo tengah, Kabupaten Mamberamo Raya Anggota Satgas mencoba untuk mengembangkan daya kreatifitas anak dengan memanfaatkan plastik dan botol bekas”, jelasnya.

“Sembari mengajar kita juga menjelaskan bagaimana bahaya sampah plastik untuk lingkungan serta betapa berharganya sampah tersebut apabila kita bisa memanfaatkan dengan baik”, tuturnya.

“Walaupun dengan penuh keterbatasan fasilitas dan tempat, kegiatan ini sangat di terima baik oleh anak-anak serta guru pengajar di sekolah tersebut”, terangnya.

“Antusiasme dalam mengikuti kegiatan terlihat sekali di raut muka anak anak, terlebih mereka bisa berkreasi sendiri dengan limbah plastik untuk menghasilkan karya yang sangat menarik”, ujarnya.

“Semoga melalui kegiatan ini anak anak generasi penerus bangsa dimanapun berada bisa terus berkarya dan akan selalu mencintai serta menjaga lingkungannya dari bahaya sampah”, pungkasnya.

Di akhir kegiatan, Kepala Sekolah SD Inpres mengungkapkan rasa terimakasih kepada Satgas Yonif 755/Yalet Kostrad yang telah membantu mengajarkan hal positif kepada anak didiknya.

“Kegiatan ini dirasa sangat bermanfaat bagi keseharian mereka, diawali dengan belajar mencintai lingkungan sehingga kedepan mereka akan cinta kepada bangsanya”, tambah kepala sekolah.

You may also like

Leave a Comment