Kegiatan Baksos yang di selenggarakan oleh Divisi Infanteri 3 Kostrad, menggandeng Unit Transfusi Darah Provinsi Sulawesi Selatan menggelar kegiatan donor darah. Kegiatan yang digelar di Gedung Kikav , Asmil Divif 3 Kostrad, Pakatto, Gowa Sulsel, Selasa (14/01/2020).
Sebanyak 403 Prajurit Divif 3 Kostrad melaksanakan Kegiatan donor darah, dimana kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI untuk berbagi dan membantu sesama khususnya bagi yang membutuhkan darah sekaligus dapat menjaga kesehatan bagi pendonor sendiri. Dalam aksi ini, para pendonor terlebih dahulu dilakukan pengecekan tekanan darah (tensi) dan HB darah oleh petugas medis dari Unit Transfusi Darah Dinkes Provinsi Sulsel.
Kegiatan Baksos Donor Darah ini merupakan salah satu wujud kepedulian Prajurit Divif 3 Kostrad terhadap masyarakat untuk memberikan sumbangsih kepada sesama yang membutuhkan pertolongan. Melalui aksi sosial ini diharapkan dapat meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama dan dengan menyumbangkan setetes darah, bahkan kita dapat menyelamatkan seseorang yang sangat membutuhkan
Selain itu tujuan pendonor darah hanya satu, yaitu menyelamatkan jiwa orang lain. Ini merupakan manifestasi yang paling nyata dari rasa kemanusiaan yang semurni-murninya dan semoga semua kegiatan ini dapat bernilai ibadah dihadapan Tuhan Yang Maha Esa, turut hadir dalam kegiatan donor darah diantaranya Asintel Kasdivif 3 Kostrad, Aslog Kasdivif 3 Kostrad, Kasibinter Divif 3 Kostrad, Kasibingkar Divif 3 Kostrad, Kasibinpers Divif 3 Kostrad, Kasipuanter Divif 3 Kostrad, serta Kabalak Divif 3 Kostrad. (Pendivif3)